Thursday, March 26, 2015

Cara membuat pakan fermentasi dari bahan Basah

Cara membuat pakan fermentasi dari bahan Basah - Pakan fermentasi merupakan jawaban untuk kebutuhan pakan ternak yang saat ini selain sulit didapat juga harganya sangat mahal,kebutuhan pakan adalah salah satu faktor yang dapat menunjang keberhasilan dalam usaha ternak dan pemanfaatan limbah merupakan cara yang tepat untuk mengatasi sulit dan mahalnya harga pakan saat ini.ada berbagai macam limbah di sekitar kita yang bisa kita manfaatkan untuk pakan ternak ,misalnya limbah pertanian, limbah industri pertanian bahkan limbah pasar.tetapi untuk menjadikan limbah tersebut menjadi pakan ternak yang baik perlu kita lakukan kelola terlebih dahulu melalui proses fermentasi hal ini bertujuan agar pakan tidak mudah rusak dan busuk maupun untuk meningkatkan kecernaan dari ternak,melalui artikel ini kami akan berbagi pengalaman tentang cara membuat pakan fermentasi dari bahan Basah.

 
Cara membuat pakan fermentasi dari bahan basah

Bahan yang biasa dipakai fermentasi untuk pakan ternak

 

1. Bahan basah untuk membuat pakan fermentasi

Berikut bahan basah yang dapat dipakai untuk fermentasi pakan ternak,misalkan :
  • Limbah pasar misalnya limbah buah, limbah sayuran. Untuk penggunaan limbah sayur dan buah sangat perlu diperhatikan untuk jenis sayur tertentu bisa menyebabkan kembung karena mengandung gas seperti sayur lobak. Sebelum diproses menjadi pakan sebaiknya limbah sayuran dan limbah buah di cuci dengan bersih di air yang mengalir untuk menghilangkan kotoran dan sisa pestisida yang biasanya  banyak dalam sayur dan buah.
  • Rumput segar dan daun segar  bisa digunakan untuk pakan fermentasi adalah daun . Untuk melengkapi kebutuhan nutrisi ternak pilih rumput atau daun dari jenis leguminosa (kaliandra, lamtoro, gamal yang mempunyai kandungan protein tinggi

Cara pembuatan pakan fermentasi dari bahan basah


Langkah pembuatan

1. Identifikasi bahan yang ada di sekitar anda yang tersedia kontinu dan harga murah

2. Tentukan kebutuhan ternak kambing anda  untuk penggemukan atau perbibitan. Untuk penggemukan kambing dibutuhkan protein minimal 14 % sedangkan untuk perbibitan dibutuhkan protein 10 %.

Bahan :

1. Rumput atau limbah sayur dan limbah buah.

2. Bekatul

3. Tetes tebu /gula

4. Garam

5. Suplemen Organik Cair ( SOC )

Silahkan lihat daftar harga SOC dari HCS

Cara pembuatan:

1. Cacah limbah sayur, buah atau daun segar menjadi bagian yang gak kecil sekitar 3-5 centi meter

2. Karena yang kita buat adalah bahan basah untuk mempermdah pencampuran bahan campurkan terlebih dahulu bekatul dengan tetes tebu dan probiotik sampai rata

3. Campurkan adonan pada poin 2 yang berupa bekatul, tetes tebu dan Suplemen organik cair dengan  limbah sayur, buah ato daun segar sampai rata.

4. Tunggu skitar 1 jam

5. Masukkan kedalam tong plastic atau drum plastik

6. Tunggu sampai 24 jam pakan siap diberikan pada ternak.

7. Untuk adonan dari sayur dan buah hanya dapat disimpan sampai 1 minggu setelah itu bahan akan busuk sehingga tidak bagus diberikan pada ternak.


Sekian untuk cara pembuatan pakan fermentasi dari bahan basah ,bagi yang membutuhkan Suplemen Organik Cair (SOC),silahkan klik disini



6 comments:

  1. Tutorial tentang cara membuat fermentasi basah, sangat berguna bagi kita ini.

    ReplyDelete
  2. Ternak memang lebih bagus bila diberikan makan dengan fermentasi yang masih basah.

    ReplyDelete
  3. Ternyata Limbah di Pasar berupa sayur ternyata bisa digunakan buat bahan baku fermentasi basah.

    ReplyDelete
  4. Untuk mengatasi mahalnya pakan ternak saat ini adalah dengan memanfaatkan limbah pasar berupa sayur yang kita fermentasikan.

    ReplyDelete
  5. membuat makanan binatang ternak berupa kambing dengan gunakan fermentasi sayuran pasar.

    ReplyDelete